Pacu Peningkatan Ekonomi Warga, Kades Tangguluri Salurkan Dana Pembukaan Lahan Pertanian Bagi 62 Kepala Keluarga
"Potensi lahan pertanian padi sawah dan tanaman nilam salah satu komiditas andalan bagi warga desa, sehingga berdasarkan hasil musyawarah desa tahun 2020 lalu diprogramkan pembukaan lahan termasuk lahan untuk tanaman nilam seluas setengah hektar bagi 62 kepala keluarga,"
WANGGUDU - MEDIAKONAWE.COM |
Dalam rangka memacu peningkatan ekonomi masyarakat ditengah pandemi covid-19, warga Desa Tangguluri, Kecamatan Asera, Konawe Utara, Sulawesi Tenggara mendapat alokasi bantuan bantuan dana pembukaan lahan pertanian bagi 62 kepala keluarga di desa ini.
Kepala Desa Tangguluri, Arlan, S.Sos didampingi Ketua BPD, pendamping kecamatan dan pendamping desa menyalurkan dana pembukaan lahan pertanian bagi 62 kepala keluarga (KK) masing-masing sebesar Rp 1,125 juta per keluarga yang bersumber dari Dana Desa (DD) APBN tahun 2021 di balai desa Tangguluri, Selasa (27/04/2019) kemarin.
Menurut Kades Arlan, penyaluran dana pembukaan lahan pertanian merupakan salah satu program prioritas Desa Tangguluri untuk meningkatkan perekonomian masyarakat desa dari sektor pertanian dan perkebunan yang mendominasi mata pencaharian warga di desanya.
"Potensi lahan pertanian padi sawah dan tanaman nilam salah satu komiditas andalan bagi warga desa, sehingga berdasarkan hasil musyawarah desa tahun 2020 lalu diprogramkan pembukaan lahan termasuk lahan untuk tanaman nilam seluas setengah hektar bagi 62 kepala keluarga," ungkap Arlan.
Selain itu, kata Kades Arlan, Pemerintah Desa Tangguluri juga menyerahkan pakaian tim lapangan pendataan SDGs serta pembagiam masker dan hand sanitizer kepada warga desa terkait pencegahan penyebaran covid-19 di desanya.
"Saya berharap dengan penyerahan bantuan kepada warga Desa Tangguluri dapat meningkatkan ekonomi masyarakat terutama disaat pandemi Covid-19 ini dampaknya sangat dirasakan juga bagi warga masyarakat," imbuhnya. Edw/MK