H Sudiro : Duet Ruksamin-Abuhaera Figur Ideal Memimpin Konawe Utara

 

Deklasari Pasangan Calon (Paslon) Ruksamin-Abuhaera dihadiri ribuan massa pendukungnya di Halaman Hotel Oheo, Andowia, Konawe Utara, Jumat (4/9/2020)

Tidak Benar dan itu Hoax yang sengaja dilontarkan oleh oknum yang tidak bertangungjawab. Hati dan raga Sudiro tetap berada di Ruksamin-Abuhaera (RABU)

Wanggudu, mediakonawe.com - Duet pasangan Ruksamin - Abuhaera merupakan figur ideal memimpim Kabupaten Konawe Utara dengan sejumlah indikator prestasi yang diraih Ruksamin untuk kembali melanjutkan kepemimpinannya lima tahun kedepan. 

Selain beberapa prestasi ditingkat nasional dan daerah yang diraih Ruksamin, keberhasilannya  dalam pengelolaan keuangan Pemerintah Daerah dengan perolehan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama beberapa tahun berturut-turut itu patut kita banggakan, ujar H Sudiro saat dimintai komentarnya oleh wartawan mediakonawe.com di Kantor KPUD, Wanggudu, Jumat (4/9/2020)

Menurutnya, Figur Ruksamin-Abuhaera merupakan duet pasangan calon yang cukup ideal dimana mereka masing-masing berasal dari latar belakang yang sudah teruji, baik secara politik maupun di birokrasi.

Deklarasi Paslon Ruksamin-Abuhaera. Ketua DPD Nasdem membacakan naskah Koalisi Partai Pendukung pasangan RABU di Halaman Hotel Oheo, Andowia, Konawe Utara, Jumat (4/9/2020)  

"Ruksamin itu sosok politisi tangguh yang pernah menjadi Ketua DPRD dan memiliki jaringan luas sampai ditingkat nasional, sedangkan Abuhaera seorang birokrasi tulen yang pernah menduduki jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Konawe Utara, pengalaman kedua figur ini sudah sangat teruji sehingga tidak perlu diragukan lagi ketika melanjutkan kememimpinan daerah ini diperiode kedua," ungkap salah satu Tokoh Pemekaran Konawe Utara ini.

Sehingga, lanjut H Sudiro, visi misi dan program kerja Konasara II yang mengusung Konawe Utara yang bermartabat dan berdaya saing akan menjadi rujukan bagi penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, pembinaan sosial kemasyarakatan dan pelayanan masyarakat di periode mendatang.

Disisi lain, menepis issu yang cenderung berwacana menyoal keberpihakan dirinya, H Sudiro lantas dengan  vulgar menjawabnya. "Tidak Benar dan itu Hoax yang sengaja dilontarkan oleh oknum yang tidak bertangungjawab. Hati dan raga Sudiro tetap berada di Ruksamin-Abuhaera (RABU)," tegas Ketua DPD Nasdem ini.

Dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berfikir cerdas, dan bersatu padu dengan satu tujuan memenangkan pasangan Ruksamin-Abuhaera di pilkada Konawe Utara mendatang, tandas H Sudiro. MK/JM

Related

KONUT 2837912038800095997

KUNJUNGAN

KUMPULAN VIDEO

logo MEDIA KONAWE

BERITA POPULER

ARSIP BERITA

PILIHAN

PROFIL DPRD KONUT

INSPEKTORAT KONAWE UTARA

SPONSOR

logo Dinas Pariwisata konut
item