Anggota DPR Bantu Dana Pembinaan Majelis Taklim Konawe Utara

Anggota DPR RI, Tina Nur Alam, saat menyerahkan bantuan kepada majelis taklim di Konawe Utara. 

Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian saya terhadap konstituen dari daerah pemilihan yakni Sulawesi Tenggara

Wanggudu - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat RI, Tina Nur Alam, menyerahkan bantuan untuk pembinaan kelompok majelis taklim di Kelurahan Lembo, Kabupaten Konawe Utara, Kamis, 11 Mei 2017.

Penyerahan bantuan pembinaan sebesar Rp40 juta tersebut dalam rangkaian kegiatan reses di Konawe Utara.

"Kehadiran saya bertemu dengan para majelis talim adalah rangkaian reses saya. Ini sudah beberapa kali tertunda dan hari ini terlaksana," katanya dihadapan majelis taklim di Masjid Nurul Takwa Kelurahan Lembo.

Bantuan diserahkan langsung dalam bentuk tunai kepada masing-masing pengurus majelis dan disaksikan masing-masing jamaah masjid.

"Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian saya terhadap konstituen dari daerah pemilihan yakni Sulawesi Tenggara," kata legislator PAN Dapil Sultra ini.

Tina berharap, dengan bantuan yang diberikan itu bisa membantu dalam upaya pembinaan kelompok majelis taklim sehingga bisa mengikuti dan melaksanakan berbagai kegiatan sosial.

Dalam kesempatan itu, Tina juga menerima masukan dan permintaan serta harapan dari warga agar bisa diperjuangkan di pusat dalam kapasitasnya sebagai anggota DPR RI dapil Sultra ini. an/MK

Related

3 SULTRA 6093523805666654596

KUNJUNGAN

KUMPULAN VIDEO

logo MEDIA KONAWE

BERITA POPULER

ARSIP BERITA

PILIHAN

PROFIL DPRD KONUT

INSPEKTORAT KONAWE UTARA

SPONSOR

logo Dinas Pariwisata konut
item