Basarnas Kendari Evakuasi Kapal Patah AS Kemudi di Perairan Buton


Basarnas saat mengevakuasi kapal mati akibat as kemudi patah di Perairan Buton, Senin (8/5). 

Kendari - Badan SAR Nasional (Basarnas) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), mengevakuasi kapal yang patah as kemudinya di Perairan Kanawa Kabupaten Buton, Senin, 8 Mei 2017.

Humas Basarnas Kendari, Wahyudi, mengatakan, Basarnas Kendari menerima informasi pukul 10.34 Wita dari penumpang kapal, Hadijah, yang melaporkan bahwa pada pukul 09.30. Wita KM Handayani 02 GT 46 bertolak dari Pelabuhan Lasalimu menuju Wanci.

"Pada pukul 10.00 Wita kapal tersebut mengalami patah As di sekitar perairan Kanawa Kabupaten Buton," katanya.

Selanjutnya, kata Wahyudi, Tim Rescue Pos SAR Wakatobi diberangkatkan dengan menggunakan RIB menuju ke tempat kejadian musibah pada pukul 10.34 wita.

Kemudian pada pukul 12.10 Wita, katanya, Tim Rescue Pos SAR Wakatobi tiba di lokasi dan langsung mengevakuasi penumpang kapal tersebut.

"Pukul 13.07 Wita Tim Rescue Pos SAR tiba di pelabuhan Wanci dengan membawa 12 orang penumpang dan 1 orang ABK, 3 orang ABK dan Nakhodanya masih tinggal di kapal persiapan untuk penarikan oleh kapal nelayan Wakatobi," katanya.

Unsur yang terlibat di lapangan, Koramil Wakatobi, Pos AL Wakatobi, Pop Air Wakatobi, Pemda Wakatobi, Nelayan Setempat.

Nama-nama penumpang yang dievakuasi oleh RIB Basarnas Kendari adalah Hadijah, Wa Marni, Wa Muli, Erna, Evi, La Anto, Marno, La Amin, Agus, La Ali, La Udin, Ridwan, Babo.

Sementara 3 orang lainnya yang masih di kapal persiapan penarikan adalah Kasdin/Nakhoda, Taharudin, dan Maryadi. Dengan dievakuasinya penumpang kapal KM Handayani 02 rute Lasalimu - Wanci dalam keadaan selamat di Pelabuhan Wanci maka Operasi terhadap kapal patah As tersebut dinyatakan ditutup dan semua unsur yang terlibat dikembalikan ke satuannya masing-masing. MK

Related

3 SULTRA 6641591683435594139

KUNJUNGAN

KUMPULAN VIDEO

logo MEDIA KONAWE

BERITA POPULER

ARSIP BERITA

PILIHAN

PROFIL DPRD KONUT

INSPEKTORAT KONAWE UTARA

SPONSOR

logo Dinas Pariwisata konut
item